Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs SABDASpace

mimpi yang aneh...

siburukrupa's picture

suatu hari saya bermimpi bagian-bagian tubuhku berbicara padaku,

mata bilang,"tanpa aku kamu buta.."

tak mau kalah hidung pun menyahut,"hai..tanpa aku pun kamu tidak akan menikmati udara segar.."

mulut pun melanjuti,"tanpa aku,kamu akan kelaparan.."

tangan pun berkata,"tanpa aku kamu akan sengsara..."

kaki pun ikut menyombongkan diri,"tanpa aku..kamu lumpuh.."

terakhir rambut berkata,"jangan lupa tanpa aku ,kamu jelek,tidak sempurna.."

dan mereka saling menyombongkan diri,dan akhirnya mereka saling..(baca kata saling dibawah).

2Taw. 20:23Lalu
bani Amon dan Moab berdiri menentang penduduk pegunungan Seir hendak
menumpas dan memunahkan mereka. Segera sesudah mereka membinasakan
penduduk Seir, mereka saling bunuh-membunuh.

Dan. 11:27Dan kedua raja itu bermaksud jahat, dan sedang mereka duduk bersama-sama pada satu meja, mereka akan saling membohongi; tetapi hal itu tidak akan berhasil, sebab akhir zaman itu belum mencapai waktu yang ditetapkan.

Mat. 24:10dan banyak orang akan murtad dan mereka akan saling menyerahkan dan saling membenci.

Luk. 12:53Mereka akan saling
bertentangan
, ayah melawan anaknya laki-laki dan anak laki-laki melawan
ayahnya, ibu melawan anaknya perempuan, dan anak perempuan melawan
ibunya, ibu mertua melawan menantunya perempuan dan menantu perempuan
melawan ibu mertuanya."

Kis. 7:26Pada
keesokan harinya ia muncul pula ketika dua orang Israel sedang
berkelahi, lalu ia berusaha mendamaikan mereka, katanya:
Saudara-saudara! Bukankah kamu ini bersaudara? Mengapakah kamu saling menganiaya?

Rm. 1:24Karena itu Allah menyerahkan mereka kepada keinginan hati mereka akan kecemaran, sehingga mereka saling mencemarkan tubuh mereka.

Rm. 2:15Sebab
dengan itu mereka menunjukkan, bahwa isi hukum Taurat ada tertulis di
dalam hati mereka dan suara hati mereka turut bersaksi dan pikiran
mereka saling menuduh atau saling membela.

Rm. 14:13Karena itu janganlah kita saling menghakimi lagi! Tetapi lebih baik kamu menganut pandangan ini: Jangan kita membuat saudara kita jatuh atau tersandung!

1Kor. 7:5Janganlah kamu saling
menjauh
i, kecuali dengan persetujuan bersama untuk sementara waktu,
supaya kamu mendapat kesempatan untuk berdoa. Sesudah itu hendaklah
kamu kembali hidup bersama-sama, supaya Iblis jangan menggodai kamu,
karena kamu tidak tahan bertarak.

Gal. 5:15Tetapi jikalau kamu saling menggigit dan saling menelan, awaslah, supaya jangan kamu saling membinasakan.

Gal. 5:26dan janganlah kita gila hormat, janganlah kita saling menantang dan saling mendengki .

Tit. 3:3Karena
dahulu kita juga hidup dalam kejahilan: tidak taat, sesat, menjadi
hamba berbagai-bagai nafsu dan keinginan, hidup dalam kejahatan dan
kedengkian, keji, saling membenci.

Yak. 4:11Saudara-saudaraku, janganlah kamu saling
memfitnah!
Barangsiapa memfitnah saudaranya atau menghakiminya, ia
mencela hukum dan menghakiminya; dan jika engkau menghakimi hukum, maka
engkau bukanlah penurut hukum, tetapi hakimnya.

Yak. 5:9Saudara-saudara, janganlah kamu bersungut-sungut dan salingmempersalahkan, supaya kamu jangan dihukum. Sesungguhnya Hakim telah berdiri di ambang pintu.

Why. 6:4Dan
majulah seekor kuda lain, seekor kuda merah padam dan orang yang
menungganginya dikaruniakan kuasa untuk mengambil damai sejahtera dari
atas bumi, sehingga mereka saling membunuh, dan kepadanya dikaruniakan sebilah pedang yang besar.

..........

kemudian,sang pencipta berteriak...,"hai...bodohnya..kalian..."

kata sang pencipta lagi..,"coba,kalian pikir,tanpa satu dan yang lain apa arti kalian itu??,hendaklah kalian bersatu,agar kalian sempurna!!".

kemudian,wujud dari persatuan itu ,diciptakannyalah adam.

dan diciptakannyalah pendampingnya bern..eh..salah maaf,hawa maksudnya..

dan,sang pencipta pun berpesan,"kelak engkau harus saling(baca kata saling dibawah)".

Mzm. 72:17Biarlah namanya tetap selama-lamanya, kiranya namanya semakin dikenal selama ada matahari. Kiranya segala bangsa saling memberkati dengan namanya, dan menyebut dia berbahagia.

Ams. 14:9Orang bodoh mencemoohkan korban tebusan, tetapi orang jujur saling menunjukkan kebaikan .

Yeh. 1:9mereka saling menyentuh dengan sayapnya; mereka tidak berbalik kalau berjalan, masing-masing berjalan lurus ke depan.

Yoh. 13:14Jadi jikalau Aku membasuh kakimu, Aku yang adalah Tuhan dan Gurumu, maka kamupun wajib saling membasuh kakimu;

Yoh. 13:34Aku memberikan perintah baru kepada kamu, yaitu supaya kamu saling mengasihi ; sama seperti Aku telah mengasihi kamu demikian pula kamu harus saling mengasihi.

Rm. 12:10Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara dan saling mendahului dalam memberi hormat.

Rm. 14:19Sebab itu marilah kita mengejar apa yang mendatangkan damai sejahtera dan yang berguna untuk saling membangun.

Rm. 15:14Saudara-saudaraku,
aku sendiri memang yakin tentang kamu, bahwa kamu juga telah penuh
dengan kebaikan dan dengan segala pengetahuan dan sanggup untuk saling menasihati.

1Kor. 12:25supaya jangan terjadi perpecahan dalam tubuh, tetapi supaya anggota-anggota yang berbeda itu saling memperhatikan.

Ef. 4:2Hendaklah kamu selalu rendah hati, lemah lembut, dan sabar. Tunjukkanlah kasihmu dalam hal saling membantu.

Ef. 4:32Tetapi hendaklah kamu ramah seorang terhadap yang lain, penuh kasih mesra dan saling mengampuni, sebagaimana Allah di dalam Kristus telah mengampuni kamu.

1Tes. 5:11Karena itu nasihatilah seorang akan yang lain dan saling membangunlah kamu seperti yang memang kamu lakukan.

Ibr. 10:24Dan marilah kita saling memperhatikan supaya kita saling mendorong dalam kasih dan dalam pekerjaan baik.

Yak. 5:16Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.

1Ptr. 1:22Karena
kamu telah menyucikan dirimu oleh ketaatan kepada kebenaran, sehingga
kamu dapat mengamalkan kasih persaudaraan yang tulus ikhlas, hendaklah
kamu bersungguh-sungguh saling mengasihi dengan segenap hatimu.

akhirnya mereka tersadar,tanpa satu dan yang lain mereka bukanlah apa-apa..

,waktu terus berlalu dengan begitu cepatnya,baiklah kita mulai mengisi setiap detik,dengan saling menghargai..dan itu akan membuat hari2 yang kita lalui menjadi berarti..

waktu terus bergulir,jam terus berdetak,,.

jangan sampai terlambat,marilah kita memulainya sekarang,kalau gak sekarang mau kapan lagi??